SELAMAT DATANG DI FYI AWARDS 2024!

Apresiasi Untuk Setiap Langkah Kebaikan

FYI Awards adalah ajang penghargaan yang didedikasikan untuk mengapresiasi yayasan-yayasan yang telah memberikan kontribusi luar biasa dalam menciptakan perubahan sosial yang positif. Kami percaya bahwa setiap yayasan memiliki peran yang penting dalam memberdayakan, membantu, dan mendukung masayarakat di sekitarnya.

Melalui FYI Awards, kita dorong lebih banyak inovasi dan inspirasi untuk menebarkan seluas-luasnya kebermanfaatan!

KATEGORI PENGHARGAAN

Yayasan yang bergerak di bidang mualaf

Penghargaan ini diberikan kepada yayasan yang fokus mendukung dan membina para mualaf. Yayasan ini berperan aktif dalam memberikan pendampingan spiritual, sosial, dan ekonomi kepada mualaf, serta mempromosikan inklusi dalam masyarakat. Melalui kegiatan yang terstruktur, yayasan ini telah membantu para mualaf menyesuaikan diri dengan kehidupan baru dan memperkuat pemahaman mereka akan agama serta lingkungan sekitarnya.

Yayasan Yang Memberdayakan Anak Muda

Kategori ini menghormati yayasan yang berdedikasi pada pengembangan generasi muda. Yayasan ini telah menunjukkan komitmen dalam meningkatkan keterampilan dan potensi anak muda melalui program pendidikan, pelatihan, dan mentoring. Dengan menciptakan kesempatan bagi anak muda untuk berkembang, yayasan ini berperan penting dalam membentuk masa depan pemimpin, wirausaha, dan inovator yang positif dan berdaya saing.

Yayasan Yang Membantu Difabel

Penghargaan ini diberikan kepada yayasan yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup penyandang disabilitas. Yayasan ini telah menyediakan program-program khusus yang memungkinkan difabel untuk mendapatkan akses ke pendidikan, pekerjaan, serta layanan kesehatan yang memadai. Melalui pendekatan inklusif dan dukungan yang berkelanjutan, yayasan ini memperjuangkan kesetaraan hak bagi penyandang disabilitas dalam segala aspek kehidupan.

Yayasan Dengan Followers Terbanyak

Kategori ini diberikan kepada yayasan yang berhasil membangun pengaruh luas melalui platform media sosial. Dengan konten yang inspiratif, edukatif, dan berfokus pada misi sosial, yayasan ini mampu menarik perhatian banyak pengikut dan menciptakan dampak sosial yang signifikan melalui media daring. Penghargaan ini mengakui kreativitas, inovasi, dan upaya yayasan dalam memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan pesan-pesan kebaikan dan perubahan sosial.

Yayasan Yang Membantu Orang Sakit

Penghargaan ini diberikan kepada yayasan yang telah berdedikasi dalam membantu orang sakit. Baik melalui bantuan perawatan, pendampingan pasien, maupun penggalangan dana untuk kebutuhan medis, yayasan ini memiliki kontribusi signifikan dalam meningkatkan akses ke layanan kesehatan.

Yayasan Yang Sudah Berdiri 10 Tahun Atau Lebih

Penghargaan ini diberikan kepada yayasan yang telah berdedikasi selama 10 tahun atau lebih dalam melayani umat. Meskipun menghadapi berbagai ujian dan jatuh bangun, namun tetap mempertahankan eksistensinya. Selama satu dekade lebih, mereka tidak hanya bertahan, tetapi juga terus berkontribusi, membawa perubahan yang berarti bagi masyarakat.